Resep Membuat Cilok Rumahan

by - February 09, 2020

Salah satu jajanan kaki lima yang saat ini sedang digemari adalah cilok. Penganan khas Bandung ini memiliki berbagai nama, misalnya saja cilok juga disebut dengan pentol kanji di Surabaya. Cita rasa chewy dan pedas, membuat cilok cocok dinikmati di siang hari kala sedang bersantai.

Ingin membuat sendiri cilok di rumah? Resep membuat cilok rumahan mudah dan bahannya pasti ada di sekitarmu. Coba membuatnya sendiri yuk!

Pertama, siapkan dulu bahan-bahan yang dibutuhkan untuk resep membuat cilok. Apa saja bahannya?

Bahan-Bahan

  • 200 gr tepung kanji
  • 150 gr tepung terigu
  • 1 sdt garam
  • 2 sdt penyedap rasa
  • 2 sdt bawang putih bubuk
  • 200 ml air

Setelah semua bahan tersedia, yuk langsung mulai memasak dengan memperhatikan langkah-langkah membuatnya berikut ini.

Cara Membuat

  1. Campurkan tepung kanji, tepung terigu, garam, penyedap, bawang putih bubuk dan daun bawang lalu aduk hingga rata.
  2. Tambahkan air ke dalam campuran tepung lalu aduk rata hingga kalis.
  3. Ambil adonan lalu isi dengan tahu, bulatkan kembali hingga adonan habis.
  4. Rebus adonan pentol dengan air mendidih hingga mengambang dan matang lalu angkat dan tiriskan.
  5. Sajikan cilok dengan menambahkan cabai ulek, saus tomat dan kecap.

Kamu bisa berkreasi dengan memberikan isian pada cilok. Misalnya isi keju, sosis, ayam, atau daging sapi. Mudah bukan cara membuatnya? Selamat mencoba ya!



from POPBELA.com
repost byIFTTT

You May Also Like

0 comments