Nggak Secantik di Instagram, Ini 10 Foto Nyata Si Pencinta Makanan
Melihat Instagram food blogger atau si pencinta makanan rasanya bikin kita lapar terus. Apapun yang diunggahnya selalu menggugah selera dan lezat. Tapi, ternyata ekspektasi di dunia maya nggak selalu berbanding lurus dengan aslinya. Akun Instagram The Truth is Not Pretty mencoba menguak bagaimana tampilan asli para food blogger di dunia nyata.
Seperti apa ya? Simak yuk!
1. Minum jus jeruk memang sangat menyegarkan. Warnanya pun cantik banget. Tapi, nggak ada yang tahu kan bagaimana perjuangan memeras jeruk hingga menjadi jus?
2. Mengabadikan foto diri selesai memasak bersama masakan yang kita buat adalah sebuah keharusan. Tapi itu cuma di Instagram. Aslinya? Lepek dan bau asap makanan menempel di tubuh
3. Bikin masakan yang cantik dan Instagramable membutuhkan waktu yang nggak sebentar. Makanya, aslinya jarang banget deh kita makan makanan cantik seperti itu. Lebih baik yang praktis dan cepat dibuat, kan?
4. Percaya deh, sarapan cantik begini hanya ada di Instagram. Aslinya, kamu pasti masih dalam kondisi mengantuk saat sedang sarapan. Betul?
5. Siapa yang suka micin? Pasti kamu nggak akan seimut ini kan saat sedang makan junk food favoritmu?
6. Buat yang nggak suka dengan buah, pasti pernah merasakan apa yang ada di foto ini. Cantik saat foto, tapi pas makan begini ekspresinya
7. Yakin deh kalau di rumah dan saat makan tiba, ekspresimu nggak akan secantik saat berfoto untuk Instagram. Setuju?
8. Mau mencoba membuat latte-art? Nyatanya nggak semudah yang kamu lihat di Instagram ya
9. Seolah kompak saat sedang makan bareng dengan temanmu, padahal nyatanya kamu dan dia selalu berebut foto untuk diunggah ke Instagram
10. Yakin hanya makan wortel? Itu mungkin cuma untuk pencitraan di media sosial saja. Aslinya? Kamu bisa menghabiskan sepiring spageti sendirian
from POPBELA.com
repost byIFTTT
0 comments