Tempat Wisata di Lembang Bandung 

by - November 17, 2019

Kota Kembang alias Bandung memang jauh lebih rindang ketimbang Jakarta. Tak jarang banyak warga Jakarta memilih melepas penat ke destinasi wisata yang menyejukkan mata dan hati, seperti menuju Puncak Bogor dan Bandung. Kota yang dipimpin oleh Ridwan Kamil ini memang menyimpan beragam destinasi wisata, khususnya di Lembang.
Berikut daftar wisata di Lembang Bandung yang bisa jadi pilihanmu liburan dikala penat.

1. Taman Bunga Cihideung

Tempat Wisata di Lembang Bandung 
Jika bosan ke Taman Bunga di Bogor, kamu bisa berlibur ke Taman Bunga Cihideung yang dihiasi tanaman hias dan bunga dengan warna yang indah. Taman wisata di Lembang ini juga dikenal sebagai salah satu tempat wisata agrobisnis yang mempunyai berbagai jenis bunga yang sangat lengkap.

2. Rainbow Garden

Tempat Wisata di Lembang Bandung 
Rainbow Garden yang berada di kawasan Floating Market Lembang ini memang kebun bunga yang ditata berwarna-warni menyerupai pelangi, nggak heran dinamakan ‘Rainbow Garden’. Untuk masuk ke Rainbow Garden kamu harus membayar tiket masuk Floating Market terlebih dahulu Rp20 ribu, dan Rp10 ribu khusus untuk masuk Rainbow Garden.

3. De Ranch

Tempat Wisata di Lembang Bandung 
Destinasi wisata di Lembang, De Ranch ini berkonsep ala koboi. Di sini kamu bisa berkuda, lengkap dengan kostum koboi, hingga bermain di wahana outbound, permainan air dan masih banyak lagi. Jika kamu mau ke sini, tiket masuknya Rp15 ribu, biaya ini di luar dari permainan yang ada di De Ranch.

4. Farmhouse Lembang

Tempat Wisata di Lembang Bandung 
Rumah Hobbit salah satu keunikan yang dimiliki Farmhouse Lembang. Sebab, cukup ke Bandung saja, kamu bisa berfoto di Rumah Hobbit yang mirip dengan Hobbiton Movie Set di New Zealand. Tiket masuk ke Farmhouse Lembang ini sebesar Rp25 ribu.

5. Fairy Garden Bandung

Tempat Wisata di Lembang Bandung 
Destinasi wisata Lembang ini disebut-sebut sebagai taman wisata yang mirip dengan Disneyland. Wahana edukasi, permainan menarik dan taman ala negeri dongeng menjadi keunggulan Fairy Garden Bandung ini. Tiket masuknya Rp35 ribu.

6. Rumah Belanda

Tempat Wisata di Lembang Bandung 
Bisa dibilang lokasi wisata di Lembang ini hanya untuk wisata selfie. Sebab, di sini kamu bisa berfoto ria dengan latar bangunan khas Belanda. Tapi bangunan ini fungsinya hanya sekedar hiasan saja karena tak bisa dimasuki. Biasanya wisatawan datang untuk makan di restoran serta berfoto-foto. Harga tiket masuknya Rp25 ribu.

7. Taman Rekreasi Air Panas Alam Sari

Tempat Wisata di Lembang Bandung 
Mau relaksasi sejenak? Datang deh ke Taman Rekreasi Air Panas Alam Sari di kawasan Lembang ini. Di sini kamu bisa berendam di air terjun yang hangat untuk menenangkan diri dan menyegarkan pikiran dengan harga tiket masuk Rp35 ribu.
Dari ketujuh tempat wisata di Lembang Bandung ini, lokasi wisata mana saja yang sudah kamu kunjungi?


from POPBELA.com
repost byIFTTT

You May Also Like

0 comments