7 Cara Mengolah Daging Sapi Supaya Lebih Lunak dan Lembut

by - May 30, 2020

Apa kamu pernah makan daging yang ternyata masih alot, Bela? Susahnya bukan main untuk digigit. Alhasil, jangankan menikmati, gigimu malah dibuat ngilu karenanya. Kejadian ini cukup sering dialami oleh banyak orang. Akibatnya, karena kecewa tak sedikit pula yang mengalami 'trauma' menyantap daging sapi. Kalau kamu salah satunya, kamu bisa mencoba mengolahnya sendiri di rumah.

Ada banyak hal yang mesti diperhatikan saat mengolah daging sapi agar tidak alot. Kadang daging yang sudah dimasak atau direbus lama pun masih belum bisa mengatasi masalah yang satu ini. Banyak yang menyiasati dengan merebus daging yang sudah dipotong kecil-kecil dalam jangka waktu lama. Tapi cara ini justru bisa mengurangi kelembutan teksturnya dan membuat rasanya kurang gurih. Lalu, bagaimana cara yang tepat? Simak tujuh cara ini yuk!

Campurkan nanas atau daun pepaya

7 Cara Mengolah Daging Sapi Supaya Lebih Lunak dan Lembut

Kedua bahan ini adalah kunci rahasia dalam melunakkan daging yang alot. Caranya yaitu, parut buah nanas kemudian balurkan ke seluruh bagian daging dan diamkan selama beberapa saat. Tapi jangan terlalu lama juga ya, karena akan membuat daging hancur. Kalau kamu menggunakan daun pepaya, cincang kasar dan remas daun pepaya, lalu balurkan ke seluruh permukaan daging. Diamkan selama 10 menit, baru bersihkan dan mulai memasak.

Menggunakan baking soda

7 Cara Mengolah Daging Sapi Supaya Lebih Lunak dan Lembut

Trik yang satu ini juga digunakan para chef profesional, lho. Kamu pun bisa mencobanya karena harga baking soda atau soda kue terbilang murah. Caranya, taburkan soda kue ke seluruh bagian daging dan diamkan selama satu jam. Soda kue bekerja dengan memecah kolagen sehingga menghasilkan tekstur daging yang lebih lunak. Setelah satu jam, rendam daging dalam air dingin selama 15 menit, baru kemudian siap diolah, ya.

Jus jeruk, cuka, atau wine

7 Cara Mengolah Daging Sapi Supaya Lebih Lunak dan Lembut

Cairan yang memiliki kandungan asam bisa membantu melembutkan otot dan serat daging, sekaligus menambah rasa. Kamu bisa menggunakan jus yang punya kandungan asam tinggi seperti lemon, jeruk nipis atau nanas. Untuk cuka, kamu bisa menggunakan cuka apel atau bahkan cuka yang ada di dapur. Nah kalau ingin daging dengan rasa unik, wine bisa kamu jadikan bahan perendam. Kandungan taninnya bisa melembutkan daging lho.

Taburkan garam laut

7 Cara Mengolah Daging Sapi Supaya Lebih Lunak dan Lembut

Bahan yang satu ini tak hanya berguna sebagai bumbu dapur saja, karena garam juga bisa membantumu melunakkan daging sapi dengan cepat. Caranya, taburkan garam laut ke seluruh permukaan daging, diamkan selama kurang lebih satu jam, kemudian basuh dengan air bersih dan mulailah memasak seperti biasa. Garam mampu menghancurkan ikatan protein yang ada di dalam daging, sehingga daging akan lebih empuk.

Manfaatkan kopi

7 Cara Mengolah Daging Sapi Supaya Lebih Lunak dan Lembut

Kamu bisa memperkuat rasa daging dan melunakkan teksturnya dengan bahan yang satu ini. Caranya, seduh kopi kental, lalu diamkan sampai dingin. Selanjutnya, rendam daging dalam air kopi tersebut selama 24 jam. Kalau sudah, kamu bisa mencuci dan lantas mengolahnya. Selain menjadi lebih empuk, daging yang sudah direndam kopi akan memiliki aroma yang lebih sedap ketika dimasak.

Pukul-pukul daging sapi

7 Cara Mengolah Daging Sapi Supaya Lebih Lunak dan Lembut

Cara ini sangat mudah dan sudah lazim digunakan. Dengan bantuan alat pemukul daging, pukul-pukul kedua sisi daging sampai teksturnya jadi lebih empuk. Kamu bisa memakai talenan sebagai alas, supaya daging tidak bergeser saat dipukul. Tapi jangan memukul terlalu kencang juga ya, agar sari daging tidak keluar nantinya. Memukul dipercaya membantu 'meregangkan' jaringan pada daging yang membuat daging keras.

Cola pun bisa jadi solusi

7 Cara Mengolah Daging Sapi Supaya Lebih Lunak dan Lembut

Di beberapa negara barat, cola memang dimanfaatkan untuk membumbui daging. Penggunaan cola sebagai bumbu untuk daging sapi akan menciptakan rasa yang unik. Kamu bisa mencoba untuk membuktikannya ya. Selain menambah cita rasa, cola juga akan membuat daging menjadi empuk. Sebab, cola memiliki kandungan asam yang akan berubah menjadi katalis untuk melunakkan otot-otot daging. Untuk mempraktikannya, kamu bisa merendam daging dengan cola minimal 30 menit.

Jadi, memasak daging sapi akan jadi lebih menyenangkan dengan cara-cara di atas. Sudah siap berkesperimen, Bela?



from POPBELA.com
repost byIFTTT

You May Also Like

1 comments

  1. ArenaDomino Partner Terbaik Untuk Permainan Kartu Anda!
    Halo Bos! Selamat Datang di ( arenakartu.org )
    Arenadomino Situs Judi online terpercaya | Dominoqq | Poker online
    Daftar Arenadomino, Link Alternatif Arenadomino Agen Poker dan Domino Judi Online Terpercaya Di Asia
    Daftar Dan Mainkan Sekarang Juga 1 ID Untuk Semua Game
    ArenaDomino Merupakan Salah Satu Situs Terbesar Yang Menyediakan 9 Permainan Judi Online Seperti Domino Online Poker Indonesia,AduQQ & Masih Banyak Lain nya,Disini Anda Akan Nyaman Bermain :)

    Game Terbaru : Perang Baccarat !!!

    Promo :
    - Bonus Rollingan 0,5%, Setiap Senin
    - Bonus Referral 20% (10%+10%), Seumur Hidup


    Wa :+855964967353
    Line : arena_01
    WeChat : arenadomino
    Yahoo! : arenadomino

    Situs Login : arenakartu.org

    Kini Hadir Deposit via Pulsa Telkomsel / XL ( Online 24 Jam )
    Min. DEPO & WD Rp 20.000,-

    INFO PENTING !!!
    Untuk Kenyamanan Deposit, SANGAT DISARANKAN Untuk Melihat Kembali Rekening Kami Yang Aktif Sebelum Melakukan DEPOSIT di Menu SETOR DANA.

    ReplyDelete